Jumat, 02 Januari 2009

Shalat Lail Penghapus Dosa

Shalat malam atau Shalat Lail merupakan sarana penghapus dosa. Maksudnya orang yang shalat tengah malam, dia mengorbankan kenikmatan tidurnya dan lebih mengutamakan shalat karena semata-mata mengharapkan pahala dari Tuhannya. Seperti tersebut pada firman-Nya, “Maka suatu jiwa tidak dapat mengetahui apa yang dirahasiakan untuk mereka, yaitu balasan yang menyejukkan mata, sebagai ganjaran dari amal yang telah mereka lakukan”. Dalam beberapa riwayat disebutkan bahwa Allah sangat membanggakan orang-orang yang melakukan shalat malam di saat gelap. Sesuai dengan firman-Nya dalam sebuah Hadits Qudsi, “Lihatlah hamba-hamba-Ku ini. Mereka berdiri shalat di gelap malam, saat tidak ada siapa pun melihatnya selain Aku. Aku persaksikan kepada kamu sekalian (para malaikat) sungguh Aku sediakan untuk mereka negeri kehormatan-Ku”.
selain itu, bagi seseorang yang melaksanakan shalat malam diberi gelar kepadanya di alam malakut tertinggi. Jika dia senantiasa menjaga untuk melakukannya. Adapun gelar yang diberikan itu adalah “al-Mutahajjid”, yakni, orang yang senantiasa mendirikan shalat tahajjud.
keistimewaan lainnya, seorang laki-laki atau perempuan yang mendapat gelar ini di alam malakut, atas perintah Allah SWT., para malaikat akan menolongnya di dalam banyak masalah sulit yang dihadapinya. Allah telah mengisyaratkan hal itu di dalam ayat al-Qur’an yang mulia.

Tidak ada komentar: